Cara Root HP Android dengan Aplikasi

Cara Root HP Android dengan Aplikasi

Jika dilihat dari perspektif yang luas OS Android memang sangat menarik, karena OS ini selain di kembangkan secara Open Source yang melibatkan banyak element dari komunitas, OS Android juga sangat mudah untuk di gunakan.

Selain itu OS Android juga bukanlah menjadi sebuah barang yang mewah, karena pihak Google selaku dari pengembang utama dan resmi OS Android tersebut, hanya mendistribusikan OS Android tersebut saja, agar bisa di adopsi oleh para Smartphone Makers / Produsen Smartphone dari seluruh dunia.

Meski demikian, pihak Google juga merilis dan menjual Smartphone Android dengan Brand resmi dari Google yaitu adalah Google Pixel, tetapi jika kita lihat dari keseluruhan, maka Smartphone Android itu ya sama saja di mana-mana yaitu sama-sama menggunakan OS Android di dalamnya.

Seperti yang telah saya sebutkan diatas, OS Android itu adalah OS Mobile yang Open Source, jika kita artikan menjadi OS yang tidak kaku dan lebih berbentuk flexible yang bisa di sesuaikan oleh siapapun.

Maka disinilah letak pembahasan kita kali ini, karena hal ini sangat berkaitan dengan Fleksibilitas dari OS Android itu sendiri yaitu adalah ROOT.

Saya tidak bertanggung jawab atas segala risiko dan bahaya yang bisa terjadi pada perangkatmu. Proses root membawa sejumlah bahaya atau kerugian, terutama jika tidak dilakukan dengan benar.

Cara Root Android dengan Aplikasi

Menyambung dari pembahasan sebelumnya, di cara kali tidak membutuhkan persyaratan khusus kamu cukup mengunduh sebuah aplikasi saja.

Adapun aplikasi yang bisa melakukan ROOT pada OS Android dengan hanya bermodalkan aplikasi dan tanpa PC adalah sebagai berikut:

  • KingRoot
  • FramaRoot
  • Root Genius
  • Cara Root HP Android dengan Aplikasi KingRoot

    1. Download aplikasi KingRoot terlebih dahulu.
    2. Setelah aplikasi KingRoot sudah terinstal, klik Try Root untuk melakukan proses rooting pada HP Android.
    3. Pastikan koneksi internet lancar, sebab proses ini membutuhkan koneksi yang stabil.
    4. Selanjutnya, pengguna akan mendapatkan notifikasi bahwa HP Android berhasil diroot.
    5. Buka kembali aplikasi KingRoot pada HP
    6. Klik Menu yang berada di samping kiri atas.
    7. Apabila sudah melihat tulisan Root successfully, HP Android berhasil diroot.

    Cara Root HP Android Dengan FramaRoot

    1. Download FramaRoot terlebih dahulu.
    2. Jika sudah silahkan buka, kamu akan menemukan pilihan Select an action to execute after root dengan dua pilihan yang ada, yaitu Superuser dan SuperSU.
    3. Keduanya sama saja. Kamu dapat memilih salah satu di antaranya.
    4. Lalu pilih opsi Gandalf atau Aragorn fungsinya pun sama saja.
    5. Setelah itu, secara otomatis perangkat akan melakukan rooting.
    6. Tunggu beberapa saat. Untuk tiap tipe Android berbeda-beda waktu rootingnya.
    7. Perangkatmu telah selesai ter-root.

    Cara Root HP Android Pakai RootGenius

    1. Download aplikasi RootGenius.
    2. Jika sudah silahkan buka dan klik gambar berbentuk lingkaran.
    3. Setelah itu akan tampil sebuah kotak yang mengatakan untuk menginstal aplikasi tersebut, instal sesuai yang diminta
    4. Selanjutnya, akan muncul ikon jempol, lalu ubah raja pengguna setelah selesai melakukan root.
    5. Proses root HP Android selesai.

    Penutup

    Mungkin sekian cara root hp Android dengan aplikasi. Jika ada yang ingin ditanyakan jangan ragu untuk menuliskannya pada kolom komentar. Baca juga artikel lainnya untuk mendapatkan tips seputar Android dan terimakasih telah berkunjung.